Nostalgia for The Blue Seashore/ Ao To Umibe No Nostalgia by Koyomi Minamori (Comic Review)


Oke, masih review komiknya Koyomi Minamori yaa ;D semua komiknya ceritanya rame sih... bahkan, ini komik pertamanya lho! Keren kan? oke langsung saja,,, review komiknya adalah...


Komik             : Nostalgia for The Blue Seashore /Ao To Umibe No Nostalgia; (oneshoot)
Genre             : Drama, Romance, Shoujo, Supernatural
Komikus        : Koyomi Minamori

Misao adalah seorang laki-laki yang suka memungut benda-benda antik di pinggir laut dekat rumahnya. Bahkan dia menemukan jam saku zaman dulu. Benda-benda itu hanya melayang di pinggir laut, setelah hari terhembusnya badai.




Pada suatu hari, Misao menemukan seseorang yang terbaring di pinggir laut! Ia mengira orang itu adalah Akaishi, saudaranya yang pernah tenggelam di laut itu. Tapi, yang ditemukannya adalah seorang perempuan yang memakai baju tradisional, yaitu Hakama.



Perempuan itu pun sangat terkejut bahwa mengapa ia bisa berada di tempat yang asing. Perempuan itu pun memberi tahu Misao bahwa dia bernama Katagiri Chuoko yang hidup di tahun Taishou. Misao pun menyimpulkan bahwa Chuoko masuk kedalam timeslip.



Temannya Misao pun menyuruhnya untuk membawa Chuoko ke rumah sakit (?), tetapi Misao mengatakan “ingat bagaimana takutnya dia saat melihat mobil, baju yang dipakainya dan cara berbicaranya pun juga aneh. Matanya mengatakan bahwa dia ketakutan. Dia tidak mengatakan kita kebohongan. Aku yakin itu”.
Lalu, kakek Yoshi menceritakan semua masalah yang dihadapinya. Badai yang lain akan segera datang. Dari sekarang sampai badai itu terjadi, Misao akan merawat Chuoko di rumah Misao. Misao pun kurang setuju, tapi karena dia yang menemukan Chuoko, dia harus bertangggung jawab. Namun, Chuoko hanya menganggap semua yang terjadi itu hanya mimpi seperti di Novel. Jika dia tertidur maka besoknya ia akan terbangun di futonnya, pikirnya. Misao pun mengelaknya, tapi Chuoko langsung percaya dan terlihat tidak bisa dibilangin apa yang sebenarnya terjadi.




Dia pun akhirnya tinggal di rumah Misao untuk beberapa waktu (sudah disetujui orang tua Misao). Sudah 1 minggu berlalu, Chuoko pun sangat menikmati hari-harinya. Bahkan dia pun sangat ingin tahu apa yang dikerjakan oleh orang-orang di sekitarnya saat tahun yang di tinggalinya sekarang. Dia pun juga ingin tahu mengapa Misao selalu ke laut setiap hari. Kakek Yoshi menjelaskan bahwa keluarga Misao tidak banyak membicarakan tentang kakaknya, Akaishi. Akaishi pernah tenggelam di laut itu 3 tahun yang lalu, dan misao selalu menyalahkan dirinya bahwa semua itu salahnya.
Apakah penyebab terjadinya Akaishi yang tenggelam di laut sehingga Misao menyalahkan dirinya? Apakah penyebab Chuoko untuk harus kembali ke rumah aslinya?apakah ia dapat kembali dengan badai selanjutnya? Bagaimana dengan akhir ceritanya? Happy ending or sad ending? Penasaran? Baca saja komik karya Koyomi Minamori yang seru ini! 




Source : Mangahere.com


Comments

Popular posts from this blog

Painting (1st Experience)

Niina's First Love Story (Hajimari No Niina) by Koyomi Minamori (comic review)

Love Is In The Air/ Air Koi by Nanajima Kana (Comic Review)